PENDAFTARAN TAMTAMA PK TNI AL GEL. I TAHUN 2018 - LOWONGAN KERJA KALIMANTAN TIMUR TERBARU

Jumat, 15 Desember 2017

PENDAFTARAN TAMTAMA PK TNI AL GEL. I TAHUN 2018



DIBUKA PENDAFTARAN TAMTAMA PK TNI AL GEL. I TAHUN 2018 

PERSYARATAN UMUM:
1. Warga Negara Indonesia, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI tahun 1945
2. Tidak memiliki catatan kriminalitasyang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polres Setempat)
3. Pria berijasah minimal SMP Sederajat
4. Belum Pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama mengikuti Dikma sampai dengan dua tahun setelah selesai Dikma
 5. Tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm dengan berat badan seimbang
6. Berusia setingi-tingginya 22 tahun dan sekurang-kurangnya 17 tahun 9 bulan pada saat pembukaan pendidikan pertama (Dikma)
7. Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) minimal lima tahun terhitung mulai saat dilantik menjadi Kelasi Dua/Prajurit Dua
8. Bukan Prajurit TNl, anggota Polri maupun PNS
9. Memiliki catatan bebas narkoba yang dibuktikan dengan surat dari dokter
10. SehatJasmani dan rohani, tidak bertato/bekas tato dan tidak bertindik telinga atau anggota badan lainnya kecuali yang disebabkan oleh ketentuan adat, tidak buta warna dan tidak berkacamata/memakai softlens
11. Bersedia ditempatkan dan ditugaskan di seluruh wilayah NKRI

CARA MENDAFTAR: 
1. Calon mendaftarkan diri secara online melalui internet dengan website: al.rekrutmen-tni.mil.id dan mengisi formulir pendaftaran
2. Daftar Ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan dengan menunjukkan cetakan formulir pendaftaran dan dokumen asli : Akte Kelahiran, KTP Calon, KTP OrangTua/Wali, kartu Keluarga (KK), BPJS, ljazah dan SKHUN SD, SLTP, SLTA sederajat; masing-masing difotocopysatu lembar, pas photo hitam putih terbaru ukuran 4x6 cm dua lembar, 3x4 cm satu lembar, serta stopmap warna merah.
3. Lokasi Tempat Pendaftaran dan Seleksi Balikpapan Mako Lanal Balikpapan,J1. Yos Sudarso No.14, Balikpapan, Kaltim.Telp.0542 422016

LAIN-LAIN:
1. Jika ada, lampirkan sertifikat/piagam prestasi yang dimiliki
2. Seleksi tingkat daerah dilaksanakan ditempat pendaftaran dan seleksi tingkat pusat di Lapetal Malang
3. Bagi yang lulus seleksi tingkat daerah akan dikirim ke Lapetal Malang untuk mengikuti seleksi tingkat pusat dengan biaya negara
4. Calon yang dinyatakan tidak lulus seleksi tingkat pusat akan dikembalikan ke daerah asal pendaftaran dengan biaya negara
5. Calon Hanya dibenarkan mendaftar disatu tempat pendaftaran.

selengkapnya kunjungi : al.rekrutmen-tni.mil.id


Pendaftaran sampai dengan 7 Januari 2018